BTN Siapkan Uang Tunai Rp25,80 Triliun Saat Lebaran 1443 Hijriah


Merdeka.com – PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menyiapkan uang tunai Rp25,80 triliun saat lebaran Idul Fitri 1443 Hijriah. Dana tersebut disiapkan sejak 13-26 April 2023.

Direktur Utama Bank BTN Nixon LP Napitupulu mengatakan, alokasi dana tersebut meningkat 1,3 kali dibandingkan kondisi normal. Jika pada kondisi normal, uang tunai harian sebesar Rp1,72 triliun.

“Kenaikan alokasi uang tunai mencapai 1,3 kali dibanding kondisi normal harian saat ini yang senilai Rp1,72 triliun,” ujar Nixon, Minggu (9/4).

Uang tunai tersebut akan dialokasikan untuk mesin ATM dan kas pada seluruh outlet Bank BTN.

Nixon menyampaikan, adapun sebanyak 30 persen dari total dana atau senilai Rp7,74 triliun akan digunakan untuk pengisian ATM Bank BTN yang tersebar di seluruh Indonesia. Kemudian, sebesar 70 persen dari total dana tersebut atau senilai Rp18,06 triliun akan dianggarkan untuk kas pada seluruh jaringan kantor Bank BTN.

“Bank BTN juga melakukan operasional terbatas untuk beberapa jaringan kantor perseroan. Pemberlakuan operasional terbatas tersebut untuk tetap memenuhi kebutuhan masyarakat atas layanan perbankan,” tutupnya. [azz]

Baca juga:
BI Masih Kaji Penukaran Uang untuk Lebaran Pakai QRIS
Mudahkan Pemudik, BI Buka Layanan Penukaran Uang di Rest Area Tol Jawa Timur
Masih Banyak Jasa Penukaran Uang di Pinggir Jalan, Ini Langkah BI
Siap-Siap Bagi THR, Ini Ketentuan dan Cara Tukar Uang di Bank Indonesia
BSI Siapkan Uang Tunai Rp 37,6 Triliun untuk Libur Lebaran 2023
BCA Sediakan Uang Tunai Hingga Rp69,38 Triliun Saat Lebaran 2023, Ini Cara Tukarnya



Leave a Comment